Kenari, Hobi dan Bisnis

Yorkshira, Norwich, Border (koleksi Trisakti Bird Farm)

Memelihara hewan peliharaan (pets) telah menjadi bagian dan kehidupan manusia sejak jaman dahulu, selain mempunyai keasyikan tersendiri, juga dapat mendatangkan keuntungan. Dari sekian banyak binatang peliharaan, sebagian orang ada yang gemar memelihara burung yang memiliki suara merdu. Di antaranya adalah burung kenari.
Para Penggemar burung kenari ini dapat dibagi dalam beberapa kelompok, yaitu:
1.    Kelompok yang memelihara burung kenari karena keindahan bulunya dan bentuk badan serta suaranya
       yang merdu.
2.    Kelompok yang memelihara burung kenari untuk memperoleh keuntungan, misalnya peternak/breeding
       dan pedagang.
3.    Kelompok yang mengerjakan kedua cara di atas.
Yang dilakukan oleh masing-masing kelompok akan berbeda, kelompok yang sekedar memelihara burung kenari untuk dinikmati suaranya maupun warnanya akan terpaksa merogoh kantong dan mengeluarkan biaya cukup banyak dalam hal memelihara burung kenari ini. Sedang peternak bisa memperolehn keuntungan untuk menutup biaya pemeliharaan. Ketekunan dalam memelihara kenari sangatlah diperlukan guna menangani dan mengawasi pemeliharaan burung kenari. terlebih lagi bila burung kenarinya diharapkan sekali memiliki suara yang indah terus menerus, dan mutu telur yang baik.

Posting Komentar